cara daftar dan memulai menggunakan propellerads publisher

Konten [Tampil]
Halo semua, kali ini saya akan membagikan cara mendaftar layanan iklan propellerads, propellerads merupakan pihak penyedia layanan monetasi trafic website kita, kita akan mendapatkan bayaran ketika kita memasang layanan ini pada website kita. Jadi dapat disimpulkan bahwa propeller ads adalah layanan iklan online yang memberikan peluang bagi publiser yang mau mempublikasi apa yang ada diprogramnya.

Pendahuluan



Sebenarnya iklan dari propellerads ini sudah ada sejak 2011, akan tetapi belum familiar dengan jaringan iklan ini, karena masih kalah bersaing dengan layanan terbesar yaitu google adsense. Mereka mempunyai sistem kerja iklan online yang hampir sama dengan jaringan iklan yang lain yaitu CPM atau cost per million kepada publisher dan CPA atau cost per action kepada para advertiser (pengiklan). Jadi para publisher dan advertiser tidak merasa dirugikan ketika menggunakan layanan ini.

Sekarang ini mereka telah memberikan layanan bagi publisher dan advertiser yang berasal dari Indoensia di website mereka, propellerads menerima hampir semua website dengan berbagai tema mereka seperti game, film, software, bahkan sampai pada keuangan juga. Persyaratan yang diajukan oleh mereka untuk para pemula dapat dikatakan mudah karena mereka tidak memandang berapa trafic website yang anda punya, atau berapa umur website anda, jadi anda akan dapat langsung memasang iklan tersebut pada website anda.

Keunggulannya yang lain adalah mereka juga menyediakan program refferal dimana anda akan mendapatkan penghasilan sebanyak 5% dari para referral anda seumur hidup. Propellerads mempunyai keunggulan dalam CPM yang cocok bagi para publisher dengan trafic besar, mereka berani membayar mahal untuk setiap iklan PopUnder dari mereka

Cara daftar publiser di propellerads.

Untuk menjadi seorang publisher propellerads ini cukup mudah, bahkan untuk para pemula dalam membangun sebuah blog atau website. Iklan yang ditayangkan di website anda akan menyesuaikan dengan tema website anda sehingga akan menarik para pengunjung untuk membuka iklan tersebut. Dengan adanya kelebihan tersebut mereka sudah mempunyai suatu kecerdasan buatan mereka sendiri untuk memisahkan antara tema yang satu dengan yang lain

Berikut ini adalah cara mendaftar publisher propeller ads dengan mudah.

1. Silahkan kunjungi website resminya untuk mendaftar iklan tersebut di https://propellerads.com.

2. Isilah formulir pendaftaran, dengan data anda
- account type anda isi dengan personal
- name : isi dengan nama anda
- contry : isi dengan negara anda
- city : isi dengan kota anda
- address : isi dengan alamat anda
- email : isi dengan email anda ( ini yang paling dibutuhkan untuk anda login nanti)
- messenger : isi dengan skype saja
Setelah selesai anda klik sign up yaa.

daftar propellerads


3. Cek email anda, karena mereka akan mengirimkan email untuk verifikasi bahwa memang bukan robot yang daftar. Lalu lakukan konfirmasi email yaa.

Login Dashboard

1. Setelah anda berhasil mendaftar anda dapat langsung login ke akun anda, silahkan login dengan username dan password anda yaa..


2. Setelah anda login maka akan masuk ke dashboard publisher anda yaa, untuk petama kali anda perlu mendaftarkan website anda terlebih dahulu untuk di approve yaa, Pergi ke Site >> Add site >> kemudian isi nama website anda.


3. Setelah itu anda tinggal verifikasi kepemilikan domain tersebut, dengan meletakkan file atau menggunakan text meta saja

Membuat iklan di propellerads

1. Anda hanya perlu pergi ke Site >> Klik Nama Website anda >> Create Zone, Maka akan muncul berbagai jenis iklan yang cocok untuk anda gunakan, ada 4 jenis yaitu

-  Native subscrition : ketika ada yang klik subscribe anda akan mendapatkan penghasilan
- Onclik : ketika website di klik maka akan muncul pop under
- Instertitial : Muncul sebuah pesan iklan
- Smartlink : cocok untuk digunakan di website download

daftar iklan propeller

2. Berikan nama pada iklan anda tersebut seperti contoh


3. Maka anda harus pilih yang antiblock ya, agar profit anda bertambah, lalu anda copy saja kode yang tergenerate otomatis disana dan taruh diwebsite anda sendiri, silahkan anda tambahkan sebagai widget atau footer juga bisa


Demikianlah cara mendaftar publisher di propellerads, anda juga bisa mendapatkan puluhan juta sebagai penghasilan anda ketika anda bergabung dalam program tersebut

0 Response to "cara daftar dan memulai menggunakan propellerads publisher"

Post a Comment

Berkomentarlah dengan bijaksana

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel